Bacaan sholat jika dipahami dengan baik, tentu akan lebih memberikan dampak positif bagi pelakunya. Setelah takbirotul ikhrom, kita menyatakan 5 ikrar mulia dalam doa iftitah (doa pembuka) sebagai berikut:
1. Memuji Allah yang Maha Besar dan Maha Suci
Allohu akbar kabiro walhamdulillahi katsiro wasubhanallohi bukrota wa ashila
"Alloh Maha Besar, lagi sempurna kebesaran-Nya. Segala puji bagi Alloh sebanyak-
banyaknya. Maha Suci Alloh sepanjang pagi dan petang.
2. Menghadap Alloh dengan lurus dan berserah diri
Wajjahtu wajhiya lilladzi fathorosamawati wal ardh hanifa muslima
"Kuhadapkan wajahku kepada dzat yang menciptakan langit dan bumi; dengan lurus dan berserah diri."
3. Penegasan bukan orang musyrik
Wama ana minal musyrikin
"Dan aku bukanlah dari golongan orang-orang musyrik."
4. Memahami hakikat seorang hamba
Inna sholati wanusuki wamahyaya wamamti lillahi robbil alamin
"Sesungguhnya sholatku, ibadahku, hidupku dan matiku hanya untuk Alloh Tuhan
semesta alam."
5. Penegasan untuk tidak musyrik, dari seorang muslim
Laa syarikalahu wabidzalika umirtu wa ana minal muslimin
"Tidak ada sekutu bagi-Nya, karena itu aku diperintahkan (untuk tidak menyeku-
tukan-Nya). Dan aku adalah dari golongan orang-orang muslim".
Manifestasi dalam kehidupan terhadap 5 ikrar mulia tersebut adalah:
1. Dzikrulloh, selalu ingat kepada Alloh yang Maha Besar, Maha Terpuji dan Maha Suci
2. Yakin akan keberadaan dan kedekatan Alloh, pasrah terhadap ketetapan-Nya
3. Tidak menyekutukan Alloh: tidak ada yang lebih ditakuti/dipentingkan selain Alloh
4. Ikhlas, semua semata-mata karena Alloh
5. La ilaha illalloh, tidak menjadikan selain Alloh sebagai tuhan
Inilah 5 ikrar mulia yang setiap saat kita kemukakan kepada Allah. Ya Alloh, berilah kami pemahaman, dan berikan kami kekuatan untuk memanifestasikan ikrar kami ini. Berilah kami kebaikan di dunia, berilah kami kebaikan di akhirat, dan selamatkanlah kami dari azab neraka. Amin.
Akhmad Tefur - shalatsempurna.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar